Friday, November 9, 2012

Gambar Animasi One Piece Ace

Gambar Animasi One Piece Ace si Tinju Api by dq
Gambar Animasi One Piece Ace si Tinju Api by dq

Profile Portgas D Ace si Tinju Api

Nama : Portgas D Ace
Status : Komandan divisi 2 kelompok bajak laut besar Shirohige
Harga : Di perkirakan sekitar 200.000.000 beli
Buah : Mera-mera no mi
Tipe buah : Logia
Kekuatan : Kagerou, Hiken dan semua jurus yang berhubungan dengan api karena pemakan buah iblis mera-mera no mi dapat memberikan kekuatan elemen api kepada orang yang memakan buah tersebut.
Julukan : Ace si tinju api

      Portgas D Ace merupakan salah satu tokoh fiksi dari anime One Piece, dia juga di kenal dengan sebutan Ace si tinju api. Portgas D Ace di ketahui bahwa dia adalah anak kandung dari raja bajak laut Gold D Roger, dan juga menganggap Edward Newgate (Shirohige) sebagai ayahnya. Portgas D Ace sendiri juga memiliki adik yang sangat dia sayangi yaitu Monkey D Luffy, walaupun sebenarnya Luffy bukan adik kandung dari Ace.

     Pada awal cerita One Piece atau dalam komik One Piece volume 1 diceritakan bahwa Ace mempunyai teman dekat yang bernama Sabo, tak lama kemudian datanglah anak kecil lainnya yang dititipkan oleh Monkey D Garp dan meminta kepada Portgas D ace untuk menjadikan dia sebagai temannya, orang itu adalah Monkey D Luffy. Setelah beberapa tahun mereka bertiga tumbuh bersama, mereka pun memutuskan untuk pergi mengarungi lautan sebagai bajak laut. Dalam perjalanannya menjadi bajak laut, nama Portgas D Ace dengan cepat menjadi perbincangan oleh pihak angkatan laut, karena kekuatan dan kemampuannya serta dia dianggap anak oleh bajak laut besar Shirohige.
   Setelah Portgas D ace direkrut oleh bajak laut besar Shirohige, dengan cepat Ace pun di angkat menjadi komandan divisi 2 dari kelompok bajak laut besar Shirohige. Shirohige beranggapan bahwa suatu saat nanti akan menjadikannya sebagai raja bajak laut yang berikutnya. Portgas D ace di ketahui sebagai orang yang memakan buah iblis tipe Logia yaitu buah Mera-mera no mi yang mengakibatkan si pemakan buah iblis tersebut dapat mengeluarkan elemen api dimanapun dan kapanpun dia menginginkannya.
     Pada akhir perjalanannya sebagai bajak laut, diketahui bahwa dia mengejar Kurohige (Marshall D Teach) yang telah membunuh teman sekaligus komandan divisi 4 dari bajak laut besar Shirohige, karena Ace menganggap apabila dia tidak bisa menangkap Kurohige, nama besar Ayahnya (Edward Newgate) akan di permalukan. Mengetahui kejadian tersebut Shanks pun mendatangi Shirohige untuk mengentikan Ace, karena di ketahui bahwa Kurohige memiliki kekuatan yang sangat hebat, bahkan luka di wajah Shanks di dapat setelah bertarung melawan Kurohige. Namun Ace tetap bersikeras untuk mengejar Kurohige, dan akhirnya mereka pun bertemu dan bertarung akan tetapi dalam pertarungan tersebut di menangkan oleh Kurohige dan membawa Ace kepada angkatan laut untuk di eksekusi. Pada akhirnya Portgas D ace pun meninggal setelah bertempur melawan Akainu salah satu Admiral angkatan laut, Ace meninggal karena berniat menyelamatkan adik kandungnya Monkey D Luffy yang akan di pukul oleh Akainu menggunakan Pukulan Magma yang di aliri dengan Haki tipe serangan.
Gambar Animasi One Piece Ace si Tinju Api by dq  4

Labels: